Hari Bumi merupakan hari peringatan yang diperingati
di seluruh dunia setiap tanggal 22 April untuk menunjukkan dukungan bagi
perlindungan lingkungan. Hari Bumi dirancang untuk meningkatkan kesadaran dan
apresiasi terhadap planet yang kita huni, yaitu Bumi. Dalam merayakan hari Bumi tahun 2021,
Forum Anak Daerah Kabupaten Badung mengadakan serangkaian kegiatan Earth Day
dengan tema “Aksi dari Hati untuk Ibu Pertiwi” yang bertujuan untuk mewujudkan
anak yang peduli lingkungan. Salah satu aksi yang digarap oleh Forum Anak
Daerah Kabupaten Badung, yaitu mengadakan Quiz Teka-Teki Silang (TTS) Earth
Day 2021. Quiz Teka-Teki Silang (TTS)
Earth Day 202I terdiri atas enam butir soal, tiga soal berjenis mendatar dan
tiga soal berjenis menurun.
Kuis (quiz) yang
mengusung topik hari
Bumi ini, diadakan secara online
melalui platform Instagram @fadbadung.
Pelaksanaan Quiz
Teka-Teki Silang (TTS) Earth Day 2021 dimulai dari 14 April 2021 hingga 15
April 2021. Kuis (quiz) ini dapat
diikuti oleh seluruh anak-anak di Kabupaten Badung, sebagai wujud nyata dari
hak partisipasi anak. Kegiatan ini sangat cocok diikuti oleh setiap anak karena
dapat mengedukasi anak terkait pentingnya menumbuhkan rasa kepedulian terhadap
Bumi. Forum Anak Daerah Kabupaten Badung juga akan memberikan hadiah voucer pulsa
sebesar seratus ribu rupiah
kepada satu orang pemenang sebagai bentuk apresiasi.
Selain itu, adanya pemberian hadiah voucer pulsa ini diharapkan dapat menarik
minat para partisipan untuk ikut serta dalam menjawab quiz ini.
Dalam kegiatan Quiz Teka-Teki
Silang (TTS) Earth Day 2021, lima
belas anak ikut berpartisipasi dalam menjawab quiz dan
salah satu dari lima belas anak tersebut telah dipilih menjadi pemenang dari Quiz Teka-Teki Silang (TTS)
Earth Day 2021, yaitu I Made Mahenra Giri Natha. Pemenang Quis Teka-Teki Silang
(TTS) Earth Day 2021 ini dipilih melalui proses pengundian.
Keterangan :
Ø Lokasi
:
Provinsi Bali, Kabupaten Badung, Kecamatan Mengwi, Desa Sempidi. Kode pos 80351.
Ø Jumlah Anak :15 orang (P= 8 , L = 7)
Ø Tanggal
Kegiatan :
14
April 2021 – 15 April 2021
Ø Kategori Cluster :2P.
Ø Cluster : Pendidikan, Waktu Luang, dan Kegiatan Budaya.